Donasi di Peduly bisa mulai Rp100 rupiah lho!

4 Film Dokumenter Bertemakan Volunteer yang Wajib Kamu Tonton

Kegiatan volunteer semakin banyak diminati oleh milenial sebagai sarana untuk pengembangan diri. Kehadiran sukarelawan dianggap sebagai pahlawan yang membantu sesama demi kesejahteraan sosial sebagai wujud kemanusiaan. Dalam kegiatan volunteer, para relawan seringkali mendapati kejadian yang tak terduga di lapangan. Saking peliknya, banyak sutradara yang kemudian mengangkat kisah-kisah yang dialami oleh para relawan menjadi sebuah karya. Seperti empat film dokumenter dibawah ini yang merekam perjuangan para relawan, tonton yuk!

1.      The Least Of These

Film yang dirilis tahun 2019 berdasarkan kisah nyata seorang Graham Staines, ia harus meregang nyawa saat merawat sekumpulan penderita kusta di India pada tahun 1999. Selama pengabdiannya tersebut, ia mengalami berbagai tuduhan dan akhirnya membawa dia dibakar hidup-hidup bersama anak lelakinya.

Namun, istrinya yang saat itu tetap hidup bersaksi bahwa ia telah mengampuni pembunuh suaminya dan tetap melanjutkan tugasnya untuk mengabdi dan merawat para penderita kusta di India.

2.      The Rescue

Film dokumenter dari National Geographic yang dirilis pada 2 September 2021, mengangkat kisah nyata mengenai misi penyelamatan 12 anak laki-laki dan pelatih sepak bola di gua Thailand yang terjadi pada tahun 2018.

Selama proses penyelamatan menemui berbagai kendala dan dinilai berisiko tinggi. Hal ini dikarenakan Tham Luang merupakan gua yang berada di struktur bawah pegunungan Doi Nang Non dengan lorong bercabang menyerupai labirin dan berubah menjadi gorong-gorong alami ketika musim hujan. Namun, atas keberanian dari para penyelamat, akhirnya mereka berhasil mewujudkan misi penyelamatan itu.

3.      Sabaya

Dirilis tahun 2021, film asal Swedia ini mengisahkan tentang perjalanan sekelompok orang yang mempertaruhkan nyawa untuk menyelamatkan para wanita yang ditahan oleh ISIS pada tahun 2004.  

Film ini mengajak penonton untuk melihat perjuangan para relawan yang menempatkan dirinya ke dalam sebuah bahaya yang mengancam nyawa mereka demi membebaskan lebih dari 6000 gadis dan wanita di sebuah perkemahan. Para wanita dan gadis ini ditahan kemudian dipaksa menjadi budak tentara ISIS.

4.      The White Helmets

Film dokumenter pendek, dirilis tahun 2016 menceritakan petugas penyelamat asal Suriah yang dikenal sebagai White Helmets untuk memberikan bantuan medis darurat bagi warga sipil di perang Suriah. Film ini berhasil meraih piala Oscar untuk kategori film dokumenter pendek terbaik.

Melalui film tentang volunteer ini, mungkin akan membuat kita untuk berempati dan simpati terhadap beberapa korban atas berbagai musibah yang terjadi. Film ini juga akan membuat kita lebih bersyukur atas hal-hal baik yang pernah terjadi di kehidupan kita.

Untuk kamu yang ingin menjadi bagian dari kebaikan, kamu bisa mendaftarkan diri sebagai relawan di Peduly. Dengan menjadi relawan bersama Peduly mari kita bergotong royong untuk menebarkan kebaikan kepada sesama.